Sabtu, 22 Februari 2020 TK Strada John Berchmans mengikuti perlombaan PORSENI yang diselenggarakan oleh IGTK se Kota Administrasi Jakarta Pusat, yang bertempat di Pasar Seni Ancol. PORSENI tersebut terdiri dari berbagai mata lomba. TK Strada John Berchmans mengikuti 2 (Dua) mata lomba yaitu Bola Keranjang dan Bola Warna.

Lomba bola keranjang dimainkan oleh 6 (Enam) anak campuran putra dan putri dan bola warna dimainkan oleh 5 (Lima) anak campuran juga. SERU dan ASYIK lho……..…walaupun lokasi basah dan becek, karena semalam hujan, tapi tidak mematahkan semangat anak-anak untuk berlomba. Anak-anak terlihat tidak sabar dan jenuh ingin segera berlomba, sementara masih harus menunggu acara opening yang sarat dengan sambutan selesai.

Saat yang dinantikan pun tiba setelah anak-anak mulai bosan, acara perlombaan dimulai dengan sangat antusias mereka mengamati peserta lomba dari TK lain bertanding.

Puji Tuhan anak-anak sangat senang dan bersemangat di saat berlomba bola keranjang dan bola warna, penampilan peserta lomba bola keranjang, sunguh sangat mengagumkan, karena semua bola dalam waktu tercepat 44 detik dapat masuk semua ke dalam keranjang daripada 2 (Dua) lawan kami. Puji Tuhan TK Strada John Berchmans mendapatkan juara Harapan ke 3 (Tiga) dari seluruh TK/RA se Jakarta Pusat.

Demikian juga dengan pemain Bola warna dengan penuh semangat, mereka berlomba mengumpulkan bola dengan waktu tercepat mencapai sebanyak 20 (Dua puluh) bola, walaupun teknik pelaksanaan berbeda dengan latihan di sekolah, namun anak-anak tidak merasa bingung, tetap percaya diri, dan dapat menguasai teknik perlombaan, karena sebelum perlombaan dimulai,  kami mempunyai kesempatan mencoba latihan di tempat.

Demikian semangat anak-anak TK Strada John Berchmans dalam berlomba, anak-anak bergembira tela mendapatkan pengalaman yang luar biasa, piala yang diberikan bukan semata-mata yang dikejar, melainkan sebuah pengalaman yang kaya akan nilai-nilai luhur. Tuhan memberkati.

Sebarkan artikel ini

Network-wide options by YD - Freelance Wordpress Developer